Mitsubishi menawarkan tiga varian Mirage yaitu Exceed, GLS dan GLX. Perbedaannya pada kelengkapan fitur dan transmisi. Exceed dan GLS menggunakan transmisi CVT INVECS III sedangkan GLX dipasangi transmisi manual 5 percepatan.
Mesin yang digunakan adalah New Engine MIVEC (Mitsubishi Innovative Valve Electronic) Technology berkapasitas 1.2 liter 12 valve 3 silinder DOHC yang mampu menghasilkan tenaga 77 ps pada 6000 rpm dan torsi 100 Nm pada 4000 rpm. Kombinasi tenaga dan torsi ini menjanjikan performa handal dan efisiensi bahan bakal optimal.
Untuk fitur keamanan cukup lengkap. Ada RISE (Reinforced Impact Safety Evolution) yang mendistribusikan kekuatan ke bagian bawah struktur saat terjadi kecelakaan sehingga mengurangi kerusakan kabin penumpang. Sabuk pengaman dengan tipe ELR (Electronic Locking Reactor) serta khusus pengemudi yang menggunakan sistem pretensioner untuk mengurangi cedera pada bagian dada.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar